Minggu, 18 November 2012

Kini Kami Kelas Dua....

,
Blog ini udah LAMAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAA BANGEEEEEEEEEEEEEEEETTTTTTTTTTTTT ga di update lagi. Kasian. Udah berdebu. Udah berjamur mungkin. Tapi satu hal yang harus kalian tau, blog ini ga terlupakan kok. Anak-anak Claxone banyak yang nanya, "eh itu blog kelas kita ga di posting-posting lagi?". Tapi apa daya, kita semua sibuk. Sibuk sama sekolah. Sibuk sama kelas baru. YAK, KAMI UDAH NAIK KELAS DUA!

Oke, mungkin postingan ini udah telat beberapa bulan. Harusnya sih di post pas kami baru-baru masuk kelas dua kan ya? Tapi ini udah bulan November. But late is better than never, right? ;)

Dikelas dua ini kami udah punya kelas baru. Udah punya teman-teman baru juga. Kami udah terbagi ke dalam empat kelas, yaitu XI IPA 1, XI IPA 2, XI IPA 3, dan XI IPS. Ya, kami semua terpisah kedalam empat kelas itu. Ada yang sekelas lagi ada yang engga ;)

By the way, dalam postingan kali ini kami pengen bahas tentang kelas baru kami. Siapa aja orang-orangnya, siapa wali kelasnya, semuanya lah :D

XI IPA 1 
XI IPA 1 atau yang punya nama keren UNO ini wali kelasnya Ibu Sutresni, guru Bahasa Indonesia. Nah, anak Claxone yang masuk XI IPA 1 adalaaah :

- Virdayani
- Ghalia Mayuna 
- Bunga Nabilah
- Nanda Chintia Melrozha
- T. Noer Khaliq Ponda
- Dwi Qatrunnada 
- Rendy Farliandra

UNO ini kelasnya kompak, anaknya juga pinter-pinter. Waktu lomba pidato 4 bahasa di bulan puasa mereka menang juara 1. Baju futsal kebanggaannya anak UNO yaitu baju birunya Chelsea :D 
Oh iya, Virdayani yang dulunya runner up *?* alias ranking 2 di Claxone, berhasil jadi ranking 1 di UNO pas UTS kemarin. Pertahankan terus yaa :D

Oke, lanjut ke kelas berikutnya.


XI IPA 2
XI IPA 2 ini punya nama keren TOMAT, yaitu singkatan Two Means To Us. Oke, bagi yang bertanya-tanya apa maksud dan artinya, silahkan tanyakan langsung pada para biji-biji tomat :D
Nah, anak Claxone yang akhirnya masuk XI IPA 2 dan jadi biji tomat adalah :

- Masyithah Audina
- Andalia Febrina Ayu
- Cut Fasya Zaliska
- Nurul Alia
- T. M. Irfansyah
- Irfan Fachrizal

Wali kelasnya adalah Ibu Aznidar, ngajar Fisika. Baju futsal kebanggaannya para biji tomat adalah baju Barcelona FC. Itu lho, yang kuning-kuning oren dan biru-biru gradasi. Di kelas ini juga banyak bintang-bintang futsalnya :D

Oke, mari lanjut ke kelas berikutnya :D


XI IPA 3
Naaah dikelas inilah yang paling banyak anak Claxone nya! XI IPA 3 yang punya nama keren APA!? (kepanjangan dari Anak Ipa Tiga), punya wali kelas yang merupakan guru Biologi kami tercinta :p, Ibu Kemala. Claxoner yang akhirnya 'terdampar' ke XI IPA 3 adalah :

- Abdul Hakim
- Aulia Wahyudi
- M. Rizki Mufty
- Melina Filza Tijani
- Siti Azaria Tiara Adinda
- Firia Nurlinda
- Zatalini
- Cut Nurul Phonna
- Annisaq Ulfa Siregar

XI IPA 3 ini kelasnya juga kompak banget. Oh iya, ranking 1 di Claxone (Firia Nurlinda) akhirnya berhasil jadi ranking 1 lagi di APA pas UTS kemarin. Semoga bisa dipertahankan terus yaa :D 

Yak, lanjut ke kelas yang terakhir.


XI IPS
XI IPS yang punya nama keren SOCCER, adalah satu-satunya kelas IPS di Leting 5. Tapi walaupun bisa dibilang kaum minoritas karena cuma ber20 diantara 114 anak Leting 5, anak IPS ga kalah kompak dong :D
Nah, Claxoner yang akhirnya berubah status jadi Soccerer *?* adalah :

- Fania Putri Alifa
- Agung Ma'ruf
- Ahmad Humam
- Naufal Kurnia Firdaus
- Muhammad Ikhlas 

Wali kelasnya adalah Ibu Faizah, guru Pendidikan Agama. Soccer punya baju futsal kebanggaan warna oranye, bajunya timnas Belanda :D

Yaps, itu dia sekilas tentang kelas baru kami dan siapa-siapa aja Claxoner yang masuk didalamnya. Dan alhamdulillah sekarang kami udah bisa adaptasi sama kelas baru, guru baru, dan yang paling kerasa ya teman-teman baru :D

By the way, ini dia foto terakhir kami yang rame-rame. Pas acara Perpisahan kemarin. WE ARE RED!

 

Oh iya, kemarin ngubek-ngubek laptopnya Rizki Mufty, aaand we found this!
 


So Claxoner, which one is more fun? Our Claxone or your new class? :p

Sabtu, 31 Maret 2012

Alwan Pindah, Claxone Gundah

,
Alwan Ramadhan, si bocah malang asal Bandung ini, beberapa waktu yang lalu bilang kalo dia mau pindah lagi ke Bandung.
Sebenarnya sih 'kabar' tentang kepindahan Alwan ini udah lama. Si Alwan sering ngirim sms ke anak-anak sekelas, ngirim wall ke grup kelas di facebook, dan juga ngomong di sekolah kalo dia mau pindah. Tapi karena dasarnya si Alwan ini emang suka becanda, jadinya ga ada satupun dari kami yang percaya.
Sampai suatu hari, menjelang bagi rapor semester 1. Kami sering ngeliat Alwan ngomong empat mata sama Ibu Yulisma, wali kelas kami. Dan setiap kami tanyain mereka ngomongin apa, si Alwan ga mau bilang. Udah gitu neneknya Alwan juga sering datang ke sekolah buat ketemu guru, tapi kami pun ga tau entah apa yang dibahas. Akhirnya suatu hari kami paksa Alwan buat bilang apa yang sebenarnya terjadi, dan Alwan-pun bilang,

"SEMESTER DUA AKU MAU PINDAH LAGI KE BANDUNG..."

Seketika semuanya diam. Hening.
Dengan segala cara, kami semua 'ngerayu' Alwan supaya dia berubah pikiran. Kami bilang :

"Kalo ga ada Alwan, siapa lagi yang jadi ketua kelas di X-1? Cuma Alwan yang bisa!"

"Kalo ga ada Alwan, ga ada lagi trio konyol alias three idiots dikelas bareng Agung dan Rizki.."

"Kalo ga ada Alwan, siapa lagi yang bisa kami minta pinjem laptopnya setiap hari?"

"Kalo ga ada Alwan, siapa lagi yang ngisi absen nomor empat dikelas?"

"Kalo ga ada Alwan, siapa lagi yang ngomong Sunda dikelas?"

"Kalo ga ada Alwan, kami semua kesepiaaaaaaaaaaan.."

Malah ada salah seorang anak cewek yang bilang, "Kalo Alwan pindah aku juga pindah!"

Awalnya si Alwan sempat bingung juga buat mutusin tetap tinggal di Aceh atau jadi pindah ke Bandung. Yaa si Alwan semacam galau gitulah.

Nah suatu hari, pas kami semua lagi santai-santai disekolah karena udah ga belajar lagi (ujian udah abis), si Alwan tiba tiba dateng dan bilang, "Hari Minggu ini aku berangkat.."
WHAT!? Are you kidding us, Alwan?
Sontak kami semua panik. Waktu itu hari Kamis dan itu tandanya tiga hari lagi Alwan berangkat. Lalu kami pun menyusun rencana buat ngasih surprise ke Alwan sebagai tanda perpisahan. Dan TARAAAAAAAAAAA!!! Kami ngasih ini :


Yak, kami ngasih Alwan baju kaos yang tulisannya CLAXONE ♥ ALWAN.

Gak cuma itu, kami juga ngasih satu kaos lagi yang isinya tanda tangan anak-anak sekelas dan juga beberapa guru sebagai kenang-kenangan..

tanda tangan Ibu Yulisma di bagian depan

Bunga

Agung

Fania dan Rizki

Filza





pesan dari Pak Rahmat

Oh ya, kebetulan waktu itu hari Sabtu tanggal 21 Januari, dan besoknya (Minggu, 22 Januari) adalah hari ulang tahunnya Alwan yang ke-16. Jadi, kami ga cuma ngasih baju, tapi ngasih kue tart juga :)

"Happy Birthday Alwan.We ♥ you. Don't forget us!"





Dan! Gak cuma Alwan aja yang ulang tahun, Ponda juga. Ponda sih ultahnya tanggal 3 Januari, tapi kami belum sempat ngasih kue. Nah, jadi kami kasih kuenya sekalian Alwan :)




_______________________________________________________________________

PS : Setelah dipikir-pikir, ternyata Alwan memutuskan ga jadi pindah ke Bandung! Hahahaha. Rugi aja dong ya, baju yang kami kasih sebagai kenang-kenangan itu :p

Minggu, 22 Januari 2012

Suka Duka Lomba Antar Kelas

,
Ujian semester udah lama selesai, minggu remedial juga udah selesai, nah itu artinya? EKSKUL DIMULAAAAAAAI!!! *joget joget ala Mekel Jeksen sambil megang pom-pom*.

Di semester kali ini, cabang olahraga yang dilombain adalah : tarik tambang, futsal, kasti, basket, tenis meja, cerdas cermat cacat dan badminton. Dan perlu diketahui, kalo kelas X-1 tidak memenangkan satu perlombaan pun! bwahahahaha. Secara pemenang-pemenang ekskul kemarin didominasi sama abang-abang dan kakak-kakak kelas XII. Mau tau gimana suka duka kami selama ekskul kemarin? Check it out!

Tarik Tambang
Tarik tambang ini adalah pertandingan pertama yang kami ikutin di ekskul kemarin. Tarik tambang inilah pertandingan yang (sepertinya) butuh perjuangan yang keras banget, bahkan tangan dan kaki sampe luka luka. Di babak penyisihan, kami berhasil ngalahin tim dari kelas XI IPA 2 dan lolos ke babak berikutnya, lalu di babak berikutnya, kami melawan abang-abang dan kakak-kakak dari kelas XII IPA 3 dan ternyata..... kalah. Lalu besoknya kami tanding lagi melawan kelas XII IPA 1 buat rebut posisi ke-tiga atau bahasa kerennya juara 3, tapi ternyata..... kalah lagi. Hahahaha. Maka pupuslah harapan kami buat dapatin 'posisi' di pertandingan tarik tambang.

CLAXONE

Dan inilah dia beberapa foto tarik tambang dari kelas lain :

X-3
 
pasukan biru-biru, 3 IPA 1

2 IPA 4

X-3 (lagi)

pasukan X-2 lagi nyiapin strategi


Futsal
Di babak penyisihan futsal, tim futsal X-1 yang berkostum biru-hitam dijadwalkan tanding melawan kelas XII IPA 3 yang identik dengan kostum oren-biru nya. Dari awal kami memang udah pesimis sih bisa menang, dan ternyata emang dugaan kami itu benar. Kami kalah dengan skor akhir 5-11. Yang namanya lawan anak kelas 3 itu pasti susah ya, kita yang anak-anak kelas 1 ini kan masih imut-imut dan badannya mungil-mungil, jadi ya ga seimbang aja gitu kalo ngelawan abang-abang yang udah kelas 3 hehehe ;D
Nah ini adalah foto foto yang sempat kami ambil waktu pertandingan berlangsung :







pendukung setia Claxone di pinggir lapangan

Formasi tim futsal X-1 masih sama seperti pertandingan yang sebelum-sebelumnya. Cuma, di tengah-tengah pertandingan, kiper andalan kami, Irfan Fachrizal terpaksa diganti oleh Aulia Wahyudi demi memaksimalkan serangan dari kubu X-1. Tapi ternyata kemenangan masih berpihak kepada kubu XII IPA 3, kami pun 'didepak' dari lapangan dengan skor akhir 5-11.


Kasti
Di cabang olahraga yang dimainkan oleh 10 orang ini, kami berhasil mengalahkan X-4 di babak penyisihan dengan skor 16-15 (tipis banget bedanya, cuma 1 poin). Awalnya kami semua ga nyangka lho kalo kami bakalan menang, karena diawal pertandingan skor antara X-1 dan X-4 beda jauh. Jauh banget. Bayangkan! Di babak pertama, X-4 memimpin pertandingan dengan skor 14-1. Diulangi, EMPAT BELAS-SATU. Kami semua udah pesimis bisa menang, tapi kami tetap lanjutin permainan. Di babak kedua, kami pun mulai ngejar skor perlahan-lahan, sampai akhirnya, skor sempat seri 15-15. Dengan sisa waktu dua menit lagi, kami berhasil mendapat 1 poin yang ternyata adalah poin pembawa kemenangan untuk X-1. Dengan skor akhir 16-15, kami pun berhak melaju ke babak berikutnya :D

semangat awal sebelum tanding





penonton yang H2C alias harap-harap cemas. "aduh kelas gue menang ga ya?"

histeria penonton

Di babak selanjutnya, kami melawan bang Kasyfi cs. dari kelas XII IPA 2. Pertandingan berlangsung dengan sengit *eaaa.

tukang lempar : filza, tukang pukul : bang anas

Tapi yaa seperti yang udah kami bilang diatas tadi, yang namanya lawan kelas 3 itu susah. Di babak pertama, skor antara X-1 dengan XII IPA 2 ga terlalu jauh, masih bisa kami kejarlah. Tapi begitu masuk babak kedua, X-1 mulai tertinggal dan ketika wasit meniup pluit tanda berakhirnya pertandingan, skor antara X-1 dengan XII IPA 2 selisih 8 poin, yaitu 17-25 atas XII IPA 2. Maka berakhirlah perjalanan kami di kancah per-kasti-an :D


Basket
Di cabang olahraga basket, yang kami percayakan buat mewakili X-1 adalah Agung, TM, Yudi dan Ade. Di babak penyisihan, X-1 berhadapan dengan X-3. Dari awal sampai akhir-akhir pertandingan, ga ada yang 'menguasai' lapangan, permainannya imbang dan skorpun terus kejar-kejaran antara X-1 dan X-3. Skor sempat imbang 20-20, namun di detik-detik terakhir sebelum wasit meniup pluit, pemain dari X-1 berhasil memasukkan satu bola lagi dan skorpun berubah menjadi 22-20 atas X-1. Skor itupun bertahan sampai akhir pertandingan. Maka kamipun melaju ke babak selanjutnya :D
Di babak selanjutnya, kami melawan bang Fadhil cs. dari kelas XII IPA 3. Lagi-lagi kami pesimis bisa menang, secara abang-abang XII IPA 3 itu anak basket semua. Dari segi postur tubuh pun kami kalah dari mereka. Quarter pertama dan kedua berjalan lancar, TAPI! ada sesuatu yang lawak di quarter terakhir. Yak, di quarter terakhir, bang Rais dan bang Egi diganti sama kak Bella dan kak Risa. Jadinya yang main dua cowok dan dua cewek.




Saking lawaknya pertandingan, ga ada yang ngitung skor akhirnya berapa. Yang jelas dimenangin sama XII IPA 3 *pastinya* :D


Tenis Meja dan Badminton
Untuk dua perlombaan ini, X-1 diwakilin sama Aulia Wahyudi. Di pertandingan tenis meja, Aulia Wahyudi yang biasanya dipanggil Yudi, melawan bang Rais Buldan dari kelas XII IPA 3. Dan bang Rais yang berhasil menangin pertandingan dengan skor 8-0. Sedangkan di pertandingan badminton, Yudi melawan abang-abang dari kelas XI IPS dan (lagi-lagi) kalah. Sayangnya ga ada info yang lengkap buat dua pertandingan ini, abisnya tandingnya di Aula dan bisa dibilang tertutup gitu :D


Cerdas Cermat Cacat (CCC)
Mungkin kalo ada pertandingan cerdas cermat yang paling CACAT didunia, inilah dia. Bukan cacat dalam artian ga punya tangan atau ga punya kaki, itu lain cerita. Tapi ini cacat dalam artian SOAL atau PERTANYAANnya itu loh yang emang bener-bener ga disangka-sangka. Awalnya, kami semua ngirain kalo soalnya itu tentang segala hal yang ada di Labschool. Misalnya berapa jumlah kelas, nama-nama guru, berapa jumlah keran air, berapa jumlah tangga, dan lain lain. Kami semua udah keliling-keliling sekolah buat hitung jumlah kelas, tangga, keran air, dan yang lain lainnya lah. Tapi ternyata oh ternyata...... soal yang ditanyakan 180 derajat beda! Beda.

Di pertandingan cerdas cermat cacat ini, kelas X-1 dijadwalkan tanding melawan kelas XI IPA 1 dan X-4. Yang mewakili X-1 di pertandingan CCC ini adalah Firia, Fania dan Rizki yang tergabung di grup B. Sedangkan grup A adalah kelas XI IPA 1 dan grup C nya kelas X-4.

By the way, mau tau gimana soal-soal yang ditanyain di pertandingan itu?
- Siapa nama teman Hang Tuah? Hang Tuah itu siapa kami aja ga tau.

- Apa nama istana raja Dalai Lama? Dalai Lama itu siapa kami juga ga tau.

- Siapa nama pengarang novel blablabla *lupa nama novelnya apa*? Itu novel udah jaman banget dan kami bertiga (sepertinya) bukan penggemar novel novel yang kayak gituan. Andai aja ada si Bunga yang ahli dalam bidang per-novel-an.

- Sungai blablabla *lupa nama sungainya apa* terletak di kota? Nama sungainya agak aneh tapi semacam nama sungai-sungai di Asia. Ini soal rebutan dan waktu itu kami pencet bel buat jawab soal ini. Kami jawab "Thailand" dan ternyata salah! Jawaban yang benarnya Myanmar. Melayanglah poin 100 dari grup B.

- Dimanakah terdapat makam Tun Sri Lanang? Ini soal pemerataan buat grup C (X-4), mereka jawab "Srilanka" dan rupanya salah dan soalpun dilemparkan. Dengan PEDEnya kami pencet bel lalu jawab, "Malaysia" dan ternyata salah juga. Padahal namanya semacam orang Malaysia gitu ya. Tapi ternyata oh ternyata, makamnya si Tun Sri Lanang ini di.......SAMALANGA! Iya, Samalanga! Nama daerah di provinsi Aceh -__-

Dan yah, masih banyak soal-soal cacat lainnya. Ada juga beberapa soal yang sebenarnya mudah tapi entah kenapa kami ga berani pencet bel buat jawab. Dan ada juga soal yang sebenarnya mudah tapi saking mudahnya jawaban kami jadi salah.

Firia, Fania dan Rizki yang udah stres, "soalnya ga ada yang lebih cacat lagi, bang?"

Akhirnya setelah babak pemerataan dan rebutan abis, skor akhirnya adalah :
XI IPA 1   : 300
X-1         : 300
X-4         : 500

Yak, yang berhasil maju ke babak selanjutnya adalah kelas X-4 :D

___________________________________________________________________

Ga terasa seminggu pun berlalu dan ekskul udah selesai. Final dari berbagai cabang lomba diadain hari Jum'at yang merupakan hari terakhir ekskul. Sabtunya bagi rapor. Setelah itu? LIBUUUUUUUR!!!!~~

By the way, selamat ya buat kelas-kelas yang berhasil dapat juara di ekskul kemarin. Doain kami supaya di ekskul selanjutnya ada kemajuan hahaha ;D



Rabu, 11 Januari 2012

Ghalia's Birthday : Pesta Kue Kawat Gigi

,
Bulan Desember ini banyak banget yang ultah, selain Zia yang cerita ultahnya udah diceritain di postingan sebelumnya (kalo belum baca monggo klik disini), Ghalia Mayuna alias Gegel juga ultah! Tepatnya hari Selasa, tanggal 20 Desember yang lalu Ghalia ulang tahun yang ke-15. YIPI YIPI YEY YEEEEY!

Berhubung Ghalia ini adalah salah satu dari lima cewek yang pake behel di kelas, Dinda dan Oya yang selalu penuh dengan ide-ide briliannya punya ide buat pesan kue yang gambarnya mulut orang lagi nyengir pamerin kawat gigi. Atau supaya lebih simple, kita sebut aja namanya kue behel. Ide cemerlang ini pun langsung kami sambut dengan sukacita!

Selain gambar kue, kami juga mikirin warna kuenya apa. Nanda yang suka menginterogasi hobi dan kesukaan anak anak sekelas pun bilang, menurut hasil interogasinya, Ghalia itu suka semua warna. Jadilah kami berencana buat pesan kue yang warnanya warna warni. Yah, memang sesuai sih sama si Ghalia yang orangnya memang ceria ceria heboh gimana gityu.

Di sekolah, kami semua duduk melingkar dan gambarin sketsa kuenya kayak gimana. Karena si Ghalia ini suka semua warna, jadi kami memutuskan : dasar kuenya warna biru muda, bibirnya warna merah, giginya warna putih, behelnya warna hijau oren, dan tulisan namanya warna kuning. Iya, warna kuenya memang sengaja tabrak-tabrak gitu biar kesannya lebih WAW.

Di ultah kali ini, yang dapet giliran buat pesenin kuenya Filza dan Fania. Nah waktu nyampe di tempat pesan kuenya dan ngomong sama si abang yang bakal bikinin kue pesanan kami itu, si abang malah ketawa-ketawa sendiri kayak orang gila kesambet petir. Si abang itu ga berhenti berhenti ketawa ngakak. Beneran. Awalnya kami kirain abang ini pasien RSJ jalan Kakap, yang karena bosen tinggal disitu akhirnya kabur dan nyamar jadi tukang bikin kue di bakery. Akhirnya karena udah pasrah, kami bilang,

"Gimana bang, bisa kan bikin kue yang kayak gitu?" berharap si abang bilang iya. 

"Oh iya hahaha iya hahaha bisa dek hahahahaha.." kata si abang.

Oke, akhirnya kue Ghalia pun kami pasrahkan kepada si abang-yang-diduga-pasien-RSJ itu. Waktu itu kami pesan hari Sabtu, dan sesuai janji, kuenya bakal kami ambil hari Senin siang. Yang ngambil kuenya Rizki, Bunga, Agung dan Alwan. Dan waktu diambil, kami semua tersenyum puas ngeliat kuenya yang....GILAK KEREN ABISSSZZ! *alay*. Ini dia kuenya, TARAAAAAAAAAA!!!


kue behel ala abang-yang-diduga-pasien-RSJ.

Satu hal yang kami kejutkan waktu ngeliat kue itu adalah : bibirnya. Iya, kami ga nyangka si abang-yang-diduga-pasien-RSJ bikin bibirnya segede itu bwahahahaha! Tapi justru itulah yang bikin kue ini jadi lawak, bibirnya ga nahan :p

Oh ya, kami belum ceritain ya dimana acara kejutannya?
Acara kejutannya itu di KFC Simpang Lima, waktu itu kebetulan Ghalia ngajakin kami makan KFC pas pulang sekolah. Enggak, bukan Ghalia yang traktir kok. Makan makan ultahnya Ghalia udah beberapa hari sebelumnya di KFC Lamnyong, pas pulang sekolah juga. Dan kali ini, kami cuma pergi makan bareng bareng aja dan bayarnya masing masing.

Seperti biasa, dari sekolah kami meluncur ke KFC Simpang Lima naik motor masing masing. Beruntung banget, rute dari sekolah ke KFC itu ngelewatin tempat kami pesan kuenya. Nah, ditengah perjalanan, Rizki dengan honda Mio Soul hijaunya dan Bunga dengan honda Beat hitamnya berbelok ke tempat pesan kue buat ngambil kuenya. Sedangkan kami yang lain langsung meluncur ke KFC. Pas nyampe di KFC, si Ghalia sempat bingung nyariin Rizki dan Bunga yang ga keliatan batang hidungnya. Tiba tiba si Rizki nelpon Agung,

"Gung, Yaampyun! Gimana nich? Ban aku bocor!!!!", teriak Rizki diujung sana.

"APAAAH!? BOCOR?? Yaampun jadi gimana qaqa?!?" kata Agung.

Oke, yang ini boongan. Ga mungkin Agung dan Rizki yang ehm, duo cowok 'cool' dikelas itu ngomong se-alay itu ditelepon. Kejadian yang sebenarnya kayak gini :

"Gung, ban aku bocor ni. Qe kesini bentar bisa?", kata Rizki diujung telepon.

"Oh ya? Yaudah aku kesana jemput qe ya. Dimana posisi?", balas Agung.

"Aku di simpang jambotape ni, qe kesini ya..", kata Rizki.

"Oke, aku pergi sama Alwan ya..", balas Agung sambil matiin telepon.

Sebenarnya, ban motor Rizki ga beneran bocor, itu cuma trik aja. Itu cuma trik supaya Agung ada alasan buat pergi dari KFC ke tempat pesan kue. Nah supaya si Ghalia-nya ga curiga, Agung dan Rizki bersandiwara seolah-olah ban motornya Rizki bocor dan Agung pergi kesana buat jemput Rizki. Kenapa harus Rizki? Karena waktu di sekolah kemarin, kami ada ambil nilai bahasa Indonesia dan kami disuruh maju kedepan buat menceritakan pengalaman pribadi. Rizki nyeritain tentang pengalaman dia bocor ban magrib-magrib sama temannya. Jadilah, yang namanya bocor ban itu identik sama Rizki. Jadi kalo Rizki bocor ban itu udah merupakan sebuah hal yang lumrah :p
Oke, balik ke topik.

Akhirnya setelah bilang sama Ghalia dan juga ke kami semua kalo bannya Rizki bocor ditengah jalan, Agung dan Alwan langsung cabut dari KFC menuju ke tempat pesanan kue. Sedangkan kami yang lainnya langsung masuk kedalam pesan makanan. Kami sengaja milih tempat duduk dilantai atas, supaya waktu Agung, Alwan, Rizki dan Bunga datang bawa kuenya ga ketahuan sama Ghalia.

Beberapa menit kemudian, mereka berempat yang bertugas ngambil kue nyampe di KFC. Lalu mereka langsung keluarin kuenya dari kotak, pasang lilin warna warni, daaan naik ke lantai atas buat ketemu Ghalia!

yang bawa kuenya Agung

tukang megangin kue : Alwan, yang niup lilin : Agung dan Ghalia

Potong kuenyaaa!

suapan spesial buat Dina

suapan spesial buat Icut

suapan spesial buat Fania

suapan spesial buat ehm, Agung

suapan spesial buat Rizki

Oh ya, waktu lagi suap-suapan kue itu, banyak banget pengunjung KFC lain yang ngeliatin kami. Kami semua jadi malu, ngerasa artis gitu.
Abis itu baru deh foto foto. 



Kamis, 05 Januari 2012

Happy Birthday Ziaaa!

,


Satu-satunya cewek tomboy di kelas X-1, Cut Zia Firdina, berulang tahun yang ke-15 pada tanggal 03 Desember kemarin. Di hari spesialnya itu, kami semua berencana untuk bikin surprise ke Zia.

Untuk kuenya, kami semua sepakat ngasih kue yang berbentuk bola basket. Kenapa gitu? Karena Zia ini adalah salah satu anggota tim basket putri di sekolah. Waktu kami berunding membahas bentuk kue, kami sempat bingung bentuk kuenya gimana. Tapi setelah Fania dan Oya (X-3) pergi ke tempat pesan kuenya dan ngeliat-liat katalog, pilihan hati pun jatuh ke kue yang bentuknya seperti gambar diatas :D

Untuk tempatnya, kami memutuskan ngasih surprise di rumahnya Zia. Sebelumnya kami juga udah ngabarin ke Tante Eva, mamanya Zia, kalo kami mau bikin kejutan dirumah. Untungnya, mama Zia setuju dan kami pun langsung menyusun rencana.

Rencana kami seperti ini :
(Sabtu, 3 Desember 2011). Waktu pulang sekolah, kami udah bilang ke mamanya Zia supaya jemput Zia agak telat daripada biasanya. Nah, waktu Zia nunggu jemputan di sekolah, kami semua langsung meluncur kerumahnya dan beberapa orang ngambil kuenya dulu dari tempat pesanan. Setelah semuanya nyampe dirumah, kami langsung nyiapin lilin, kue, dan juga strategi kejutannya. Menurut strategi yang kami rancang, kami berdiri dipintu teras depan, waktu Zia nyampe dan buka pintu rumah, TARAAAAAA! Kami nyanyiin lagu happy birthday.
Tapi kenyataannya berbeda dengan rencana yang kami susun, sodara-sodara!
Ternyata, waktu nyampe rumah, Zia masuk lewat pintu belakang! Bwahahahaha. Kami pun panik. Terus kami semua langsung lari ke pintu belakang dan sesaat setelah Zia buka pintu rumahnya....

yang bawa kue mamanya Zia


 ekspresi 'cool' Zia waktu liat kejutan


tiup lilinnyaaaa!


potong kuenyaaa!

suapan pertama : mamanya Zia

 
suapan-suapan berikutnya

Nah, berhubung kuenya enak banget jadi acara suap-suapannya lama. Ada anak yang udah disuap malah minta lagi lagi dan lagi *lo kira iklan momogi?*
Setelah acara suap-suapan, kami menikmati hidangan yang udah disiapin sama mamanya Zia. Ada kue kue kayak donat, sus, risol, ada juga empat botol gede coca cola.



Nanda dan Rizki yang sukses ngabisin coca cola sampe ludes tak bersisa

Abis puas menikmati kue kue, kami lanjut makan lagi. Mamanya Zia ternyata udah delivery-in kami ayam goreng KFC, dan dengan 'sadis'nya kami lahap semua ayam-ayam itu.

itu ayam KFC atau ayam Agnes Monica ya?

Oh ya tau ga? Waktu lagi makan si Alwan dengan suksesnya mecahin gelas! Bwahahaha. Untung ga kena marah mamanya Zia :p. Kalo dihitung-hitung, Alwan udah mecahin gelas dua kali, pertama di rumahnya Agung dan kedua di rumah Zia. Jadi bagi kalian yang rumahnya didatengin Alwan, kalo dia haus kepengen minum, kasih aja gelas plastik ya, jangan kasih gelas kaca nanti dipecahin.

Setelah perut kami semua kenyang, mulailah kami beraksi dengan telur. Yak, TELUR! Kita butuh telur untuk lebih meresmikan acara kejutan ini. Maka kami pun mengajak Zia keluar rumah buat main petak umpet.
Nah, berhubung Zia lagi ultah, kami suruh dia supaya dia yang jaga pertama. Dia pun dengan tenang ngitung mundur sambil nutup mata ngadap dinding.
Tapi hitungannya berhenti saat sebuah telur terbang di kepalanya. "PLOOK!" dan berbagai macam ukuran telur pun dilempar ke arah kepalanya. "PLOK! PLOOK!! PLOOOK!!!" *emang telur ada berapa ukuran ya?*

Zia tampak pasrah saat telur berterbangan.

Nah berikut ini ada rentetan foto kejadian-kejadian unik yang terjadi saat proses eksekusi :


Zia yang sudah 'ternodai'


para penderita MKKB. main tarik-tarikan pake selang air

alwan GANTENG banget yaa

Bukan cuma telur, tapi kami juga siram Zia pake santan durian dan sirup marjan rasa melon yang udah dikulkas berbulan-bulan. Kayaknya ultah Zia inilah yang bahan ceplokannya paling menjijaykan hahahaha.
Bukan cuma Zia, tapi kami semua yang ada disitu kena adonan durian yang menjijaykan itu  -___- Baunya ga nahan, bisa bikin kami trauma makan durian setahun.

Berhubung itu kejadiannya dirumah orang, kami ga enak lama lama. Setelah kami beresin semua kekacauan yang kami buat, akhirnya kami semua pulang. Mama Zia yang ngeliatin kekacauan itu dari balik jendela cuma bisa geleng geleng kepala ngeliat tingkah ajaib kami. Mungkin mamanya Zia ngerasa kasian sama anaknya ya, karena anaknya punya kawan sekacau kami. :D
 

CLAXONE Copyright © 2011 -- Template created by O Pregador -- Powered by Blogger Templates